Minggu, 10 Maret 2019

Kupas Tuntas

APAKAH MENIKAH ITU SUATU PERLOMBAAN?

Rezeki, maut, & jodoh adalah rahasia Allah. Namun semuanya sudah tertulis di Lauhul Mahfudz. Setiap orang memiliki rezeki yang berbeda. Ada yang diberikan kelebihan harta namun juga sebaliknya hanya sekedar cukup untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Soal maut pun sama. Lamanya usia hidup seseorang di dunia bervariatif. Makam tidak menjamin hanya untuk yang berusia senja saja. Sesaat lahir ke dunia saja jika Allah berkehendak memanggilnya maka malaikat maut pun akan melaksanakan tugasnya sehingga tidak seorang pun yang sanggup menahannya karena Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu & apa yang menjadi milikNya pasti akan kembali. Begitu pun dengan jodoh. Tak ada seorang pun yang tau tentang jodoh seseorang. Dengan siapa dia berjodoh, dipertemukan di mana, bagaimana prosesnya sehingga pasangan tersebut dapat bertemu hingga naik ke pelaminan atau ke tahap pernikahan. Banyak dalil yang membahas tentang pernikahan. Jika sudah cukup usia yakni menginjak usia baligh atau telah menginjak usia dewasa alangkah baiknya untuk menyegerakan menikah. Sebab syetan akan selalu mencari celah untuk menggoda manusia agar terjerumus ke dalam kemaksiatan salah satunya melalui hawa nafsu. Jika dirasa masih belum siap karena satu dan lain hal maka hendaknya rajin berpuasa agar hawa nafsu terkendali.

Menikah & sholat itu ibadah yg berbeda. Menikah hukumnya bisa berubah & ada perbedaan pendapat di antara ulama. Sedangkan sholat jelas Rukun Islam. Jika ditinggalkan mutlak berdosa kecuali dlm keadaan tertentu.

*Ibadah cepat dalam sholat itu, mengerjakannya di awal waktu, tdk sengaja menunda2.*
"Maka kecelakaanlah bagi orang-orang yang shalat, (yaitu) orang-orang yang lalai dari shalatnya." (QS. al-Ma’un [107]: 4-5).

*Bukan sholat subuh yg dipercepat sehingga dikerjakan di sebelum waktu subuh/ sebelum waktunya.*
"Sesungguhnya shalat memiliki waktu yang telah ditetapkan bagi orang beriman.” (QS. An Nisaa’: 103)

Banyak dalil yang menganjurkan untuk shalat di awal waktu, dan ini adalah amalan yang paling utama. Karena hal itu termasuk bersegera dalam kebaikan. Masuk dalam firman Allah Ta’ala:

أُولَئِكَ يُسَارِعُونَ فِي الْخَيْرَاتِ وَهُمْ لَهَا سَابِقُونَ

“Mereka itu bersegera untuk mendapat kebaikan-kebaikan, dan merekalah orang-orang yang segera memperolehnya” (QS. Al Mu’minun: 61).

0 komentar: